10 Peralatan Laboratorium Kategori 3 Dan Gambarnya

oleh | Nov 30, 2022 | Laboratorium

Ketika anda masuk ke laboratorium dan anda belajar mendalami ilmu laboratorium anda akan menemukan berbagai macam peralatan laboratorium yang harus anda ketahui dan dipelajadi bagaimana fungsi alatnya masing-masing.

Dalam peralatan laboratorium dibedakan atau dipisahkan ke dalam beberapa kategori diantaranya yaitu peralatan laboratorium kategori 1,2 dan 3. Namun kali ini saya akan membahas dan memberikan contoh peralatan laboratorium yang termasuk ke dalam kategori 3. Untuk lebih jelasnya silahkan baca pembahasannya sampai selesai berikut dibawah ini.

Peralatan laboratorium kategori 3

Peralatan laboratorium kategori 3 merupakan sebuah peralatan yang cara pengoperasiannya dan perawatannya sulit serta resiko penggunaannya yang sangat tinggi. Selain itu juga akurasi atau kecermatan pengukurannya juga sangat tinggi, untuk sistem kerja rumit yang pengoperasiannya memerlukan pelatihan khusus dan bersertifikat. Yang termasuk peralatan laboratroium kategori 3 misalnya seperti yang akan saya berikan contoh peralatan laboratorium kategori 3 berikut ini.

Daftar peralatan laboratorium kategori 3

Berikut dibawah ini adalah contoh peralatan laboratorium kategori 3, diantaranya yaitu :

1. Tabung reaksi

Tabung reaksi, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari shopee.co.id

Tabung reaksi merupakan sebuah peralatan gelas yang terbuat dari kaca atau plastik. bentuknya kira kira sebesar jari tangan manusia. Tabung reaksi tersedia dalam berbagai macam ukuran. Namun pada umumnya memiliki ukuran berdiameter 10-20 dengan panjang 50-200 mm.

2. Labu ukur (Volumetric Flask)

Labu ukur (Volumetric Flask), peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari tokopedia.com

Labu ukur (Volumetric Flask) atau labu takar merupakan alat kimia, yang biasanya digunakan yaitu untuk mengencerkan larutan hingga mencapai volume tertentu. Alat yang terbuat dari kaca berbentuk labu ini juga bisa digunakan untuk menyisakan larutan kimia analitik dengan konsentrasi dan jumlah yang berakurasi tinggi.

3. Erlenmeyer

Erlenmeyer, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari lazada.co.id

Erlenmeyer adalah jenis labu laboratorium yang banyak digunakan. Alat berbentuk kerucut dengan leher silinder dan dasar yang datar ini diambil dari nama “Emil Erlenmeyer”. seorang kimiawan asal jerman.

4. Pipet

Pipet, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari aliexpress.com

Pipet digunakan untuk memindahkan volume cairan yang telah terukur. Alat ini terdiri dari beberapa jenis dengan bentuk, fungsi, dan tingkat ketelitian yang berbeda.

5. Pipet gondok

Pipet gondok, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari tokopedia.com

Pipet gondok atau pipet volume. Berbeda dengan pipet tetes, pipet volume memiliki ukuran yang lebih besar sehingga mampu memindahkan cairan dari wadah ke wadah. Peralatan laboratorium ini merupakan alat ukur kuantitatif dengan tingkat ketelitian tinggi.

6. Kaki tiga

Kaki tiga, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari tokopedia.com

Kaki tiga dalam alat laboratorium adalah besi yang mempunyai 3 kaki yang memiliki fungsi sebagai penyangga ring. Fungsi kaki tiga adalah sebagai penahan kawat kasa dan penyangga ketika proses pemanasan.

7. Rak tabung reaksi

Rak tabung reaksi, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari siplahtelkom.com

Rak tabung reaksi adalah alat yang umumnya terbuat dari kayu. Ia mempunyai 12 lubang dengan 12 cekungan dibawahnya untuk menyimpan tabung reaksi. Ukuran rak ini sekitar 20 x 10 cm. Pada bagian lainnya, terdapat 6 batang kayu yang berfungsi sebagai tempat tabung reaksi dikeringkan.

8. Penjepit tabung reaksi

Penjepit tabung reaksi, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari rajastore.id

Penjepit tabung reaksi terbuat dari kayu dan digunakan untuk menjepit tabung reaksi disaat proses pemanasan. Atau bisa juga digunakan untuk mengambil kertas saring dan benda-benda lab lain disaat kondisi alat tersebut panas.

9. Mortar dan Pestle

Mortar dan Pestle, peralatan laboratorium kategori 3
Gambar sumber dari tokopedia.com

Mortar dan Pestle atau dalam bahasa Indonesia dinamai Lesung dan Alu. Fungsi alat laboratorium ini adalah untuk menghancurkan atau menghaluskan suatu bahan atau zat yang masih bersifat padat atau kristal.

10. Kawat kasa

Kawat kasa, peralatan laboratorium kategori 3
Sumber gambar dari tokopedia.com

Fungsi kawat kasa adalah untuk menahan beaker atau labu ketika proses pemanasan menggunakan pemanas bunsen atau pemanas spiritus. Kawat kasa juga ditopang alat kaki tiga pada bagian bawahnya untuk membuat proses pemanasan berjalan maksimal.

Nah itulah 10 contoh peralatan laboratorium yang masuk ke dalam kategori 3 dalam laboratorium, mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi pembaca. Dan bagi anda yang ingin membeli peralatan laboratorium yang lengkap anda bisa mengunjungi link berikut ini di www.envilife.co.id.

<a href="https://bloglab.id/author/bloglab/" target="_self">Erwin Widianto</a>

Erwin Widianto

Content Creator

Saya adalah seorang Content Creator dan SEO Spesialist yang berasal dari Jawa Barat, Indonesia yang memulai karir di bidang Digital Marketing sejak tahun 2017 hingga sekarang.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Silahkan chat dengan tim kami Admin akan membalas dalam beberapa menit
Halo, Ada yang bisa kami bantu? ...
Mulai chat...