Fungsi Dan Kegunaan Termometer Digital

oleh | Nov 8, 2022 | Laboratorium

Siapa yang tidak mengenal termometer. Kita semua pasti pernah atau sering menjumpai alat ini di berbagai tempat. Seperti di rumah sakit, laboratorium, sekolah, bahkan di rumah kita sendiri. Ia merupakan sebuah alat yang berfungsi memberikan informasi mengenai suhu derajat pada suatu benda, ruang, ataupun zat. Apabila ditelusuri lebih jauh, jenis dari alat ini cukup bervariasi. Mulai dari termometer minimum-maksimum (Six-Bellani), klinis, alkohol, raksa, digital, bimetal, dan lain-lain. Sementara untuk mempersempit cakupan materi, pada tulisan kali ini saya hanya akan mengulas sedikit tentang termometer digital. Dimana, jenis alat ukur suhu tersebut telah banyak dimanfaatkan oleh masyarakat modern saat ini. Seperti apakah alat ukur suhu yang satu ini?

Fungsi Dan Kegunaan

Termometer digital, merupakan sebuah alat ukur suhu yang dirancang khusus dalam bentuk digital, dimana ia mampu memberikan tingkat akurasi yang tinggi dalam menyatakan besaran suhu pada suatu benda, ruang, maupun zat. Pada umumnya, jenis pengukur suhu yang satu ini bekerja dengan mengandalkan termokopel sebagai sensornya. Dengan sensor tersebut memungkinkan ia mampu membaca perubahan nilai tahanan dengan sangat baik. Sementara, termokopel yang biasa digunakan tidak lain berupa 2 buah kabel dari jenis logam berbeda. Secara garis besarnya, alat pengukur suhu digital memiliki prinsip kerja yang sederhana, yakni memanfaatkan bentuk karakteristik antara temperatur dengan voltase (tegangan). Termometer digital yang banyak tersebar dipasaran, biasanya mengusung beberapa komponen utama, diantaranya adalah alat sensor berupa termokopel, kemudian komparator, analog, display, dan decorder display.

Cara penggunaan

Sedangkan untuk cara penggunaannya, pengguna harus melakukan kalibrasi terlebih dahulu untuk mempertahankan tingkat akurasi dari suhu yang ingin diukur. Kalibrasi tersebut dapat dilakukan secara otomatis dan manual. Namun, pada umumnya para pengguna termometer digital lebih memilih melakukan kalibrasi secara otomatis, karena mungkin jauh lebih mudah dan fleksible. Kelebihan yang dimiliki dari termometer digital sendiri terbilang lumayan. Tidak seperti alat ukur suhu jenis lain, jenis yang satu ini mampu memberikan akurasi nilai suhu yang jauh lebih tepat. Selain itu, ia juga memiliki desain yang jauh lebih modern dengan bentuk yang sangat praktis untuk digunakan atau dibawa kemana saja.

Kesimpulan

Mungkin itu saja ulasan singkat yang bisa saya tulis. Jangan lupa, selalu sediakan termometer di rumah Anda yang mungkin bisa kita gunakan sebagai antisipasi pengukur suhu badan anak kita jika ada yang sakit. Dan mungkin termometer digital bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda semua. Terimakasih.

<a href="https://bloglab.id/author/bloglab/" target="_self">Erwin Widianto</a>

Erwin Widianto

Content Creator

Saya adalah seorang Content Creator dan SEO Spesialist yang berasal dari Jawa Barat, Indonesia yang memulai karir di bidang Digital Marketing sejak tahun 2017 hingga sekarang.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Silahkan chat dengan tim kami Admin akan membalas dalam beberapa menit
Halo, Ada yang bisa kami bantu? ...
Mulai chat...